Thursday, February 2, 2012

Al Quran Ukiran Kayu Terbesar Diresmikan SBY


Al Quran Al Akbar. Foto: Antara

Palembang - Ukiran kayu Al Quran terbesar di dunia ada di Palembang, Sumatera Selatan. Kitab suci umat Islam yang diberi nama Al Quran Al Akbar ini diukir dengan ukiran khas Sumatera Selatan bernuansa emas.

"Saya gembira dan merasa terhormat mendapat kesempatan meresmikan Al Quran Al Akbar. Karya ini simbol dari kemegahan Islam," kata Presiden SBY di Palembang, Senin (30/1) malam, di hadapan delegasi Konferensi ke-7 Parlemen Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dari 38 negara.

SBY juga berbangga hati karena Al Quran tersebut merupakan karya seni anak bangsa dan delegasi Indonesia. Ini merupakan usaha melestarikan motif lokal.

Pembuatan Al Quran Al Akbar menelan biaya Rp 2 miliar. Berbahan 315 lembar kayu Tembesu dan berjumlah 630 halaman. Ukuran per lembarnya 2 x 1,2 meter. Dimensi keseluruhan Al Quran yang memiliki tinggi 9 meter ini berukuran 177 x 144 x 2,5 cm. Pembuatannya menghabiskan 40 meter kubik kayu Tembesu.

Tujuan pembuatan Al Quran ukiran ini untuk meningkatkan minat membaca Al Quran dan melestarikan seni ukir Palembang. Ide pembuatannya sudah ada sejak Ramadan 2002 dan selesai pada tahun 2007.

Setelah selesai, Al Quran ini pertama kali diletakkan di Masjid Agung Palembang, kemudian dipindahkan ke pesantren Al Ihsaniyah, Kecamatan Gandus, Palembang. Rencananya, Al Quran ini akan diletakkan di Museum Mushaf Al Quran Al Akbar yang masih dalam tahap pembangunan.

No comments: